Parapuan.co - Apakah Kawan Puan sering merasakan gigi ngilu dan cenat-cenut ketika makan atau minum sesuatu?
Jika sakitnya kerap berlarut dan berulang, bisa jadi Kawan Puan mengalami gigi sensitif atau dentin hypersensitivity (hipersensitivitas dentin).
Ternyata, ada beberapa penyebab gigi sensitif yang jarang disadari. Bisa jadi itu berhubungan dengan tren masa kini seperti veener.
Pasalnya, melansir dari Tabloid Nova Edisi 1626, gigi sensitif merupakan kondisi klinis umum yang dikaitkan dengan permukaan dentin yang terbuka.
Baca Juga: Indonesia Dapat Pujian WHO Usai Datangkan Vaksin AstraZeneca
Nah, sering kali hal ini disebabkan hilangnya lapisan email yang meluas ke dentin.
Timbulnya permasalahan gigi sensitif umum dipahami sebagai akibat dari kebiasaan buruk merawat gigi, misalnya, karena cara menggosok gigi yang salah.
Rupanya, di samping itu, gaya hidup urban yang serba instan dan padat, serta munculnya berbagai tren yang juga punya dampak bagi gigi sensitif, lho!
Lantas apa saja hal yang bisa menyebabkan gigi sensitif?