Ingin Asah Kreativitas Anak Sejak Dini? Ini Hal-hal yang Perlu Orang Tua Lakukan

By Poetri Hanzani, Minggu, 28 Maret 2021

Mengasah kreativitas anak sejak dini

Parapuan.co – Memiliki anak yang kreatif mungkin menjadi sebagian besar mimpi para orang tua. 

Apalagi ketika kreativitas anak sudah terlihat sejak kecil. Tak hanya baik untuk tumbuh kembangnya, tetapi juga membantu anak tumbuh lebih cerdas dan lebih mendorong rasa ingin tahunya.

Namun meski kreativitas anak belum begitu terlihat, sebagai orang tua Kawan Puan bisa bantu mengasah kreativitas anak sejak dini. 

Awalnya mungkin terasa sulit, tapi sebagai permulaan Kawan Puan bisa coba melakukan beberapa hal ini agar anak menjadi lebih kreatif.

Melansir dari Nakita.id, berikut hal-hal yang bisa dilakukan untuk mengasah kreativitas anak sejak dini!

Baca Juga: Seru dan Menyenangkan, Ini 7 Aktivitas untuk Ajarkan Anak Tentang Alam

1. Membangun jiwa kepemimpinan anak

Membiarkan anak untuk memimpin bisa menjadi salah satu cara untuk mengasah kreativitas mereka.

Sebagai contoh, biarkan anak membuat atau memilih permainan yang ia inginkan. Bermain dapat mengasah sisi kreativitasnya.

Lalu beri anak kesempatan untuk mengambil keputusannya sendiri, dan Kawan Puan hanya perlu mengikuti dan mengawasinya saja.

Atau kamu juga boleh memberikan sedikit masukan kepada anak terkait apa yang harus dilakukan.

Biarkan anak menentukan pilihannya sendiri. Misalnya, ketika ada bahan bekas cobalah minta anak untuk mengubah bahan tersebut menjadi mainan apa saja.

Boleh dibuat boneka, mobil-mobilan atau mainan lainnya kesukaan anak. Cara ini akan membantu anak berpikir dengan cara yang tidak biasa, sehingga membuatnya menjadi lebih kreatif.