4 Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Menata Cermin untuk Dekorasi Rumah

By Vregina Voneria Palis, Senin, 29 Maret 2021

Cermin sebagai dekorasi di rumah

Parapuan.co – Kawan Puan, tahukah kamu kalau cermin bukan hanya bisa digunakan untuk berkaca, tapi juga bisa mempercantik rumah?

Dalam desain interior sendiri, cermin merupakan elemen yang bisa menciptakan kesan ruangan yang lebih luas, terang dan tampak mewah.

Namun, ternyata penggunaan cermin sebagai elemen dekoratif tidak bisa sembarangan.

Sebelum Kawan Puan menggunakan cermin sebagai elemen dekoratif, ada beberapa hal yang patut kamu perhatikan.

Melansir dari The Spruce, berikut beberapa hal yang harus kamu perhatikan sebelum menggunakan cermin sebagai elemen dekoratif.

Yuk simak!

Baca Juga: Ingin Dekorasi Rumah? Ini 7 Trik Menaruh Cermin di Ruangan Agar Luas

1. Ukuran cermin

Jangan takut menggunakan cermin besar di ruangan kecil.

Cermin bisa menciptakan ilusi kedalaman ruang sehingga dapat membantu membuat ruangan kecil terasa lebih besar.

Meletakan cermin berukuran besar dan disandarkan pada dinding dapat menjadi elemen dekoratif yang bagus untuk digunakan di ruangan kecil.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan cermin besar untuk mengisi tempat sempit seperti lorong.