Parapuan.co - Banyak hal yang harus dipersiapkan oleh ibu hamil menjelang persalinannya, termasuk pendamping proses persalinan.
Selain dokter kandungan dan bidan, ada juga tenaga profesional lainnya yang dapat mendampingi ibu hamil saat proses persalinan, yakni doula.
Namun, meskipun bidan dan doula sama-sama mendampingi proses persalinan, keduanya ternyata memiliki perbedaan peran.
Baca Juga: Bumil Wajib Tahu! Sederet Kebiasaan Sederhana Agar Kehamilan Tetap Sehat dan Kuat
Meski umumnya, saat proses persalinan ibu hamil hanya dibantu oleh dokter kandungan, serta didampingi oleh suami dan keluarga terdekat.
Istilah doula mungkin terdengar asing di Indonesia, sebab belum banyak ibu hamil yang menggunakan jasa doula sebagai pendamping proses persalinan.
Akan tetapi, di beberapa negara, kehadiran doula selama proses persalinan sudah begitu populer untuk kalangan ibu hamil.
Bahkan, ada hasil penelitian yang menunjukkan bahwa tingkat kepuasan saat selesai melahirkan meningkat saat didampingi oleh doula.
Lantas, apa perbedaan doula dan bidan?