Mengenal Hiperseksualitas, Perilaku Seks yang Ternyata Berbahaya

By Alessandra Langit, Minggu, 11 April 2021

Ilustrasi pasangan di ranjang

Parapuan.co - Jika kita atau pasangan mengalami kesulitan untuk mengontrol hasrat untuk berhubungan seksual, bisa jadi kita mengidap hiperseksualitas.

Melansir dari Psychcentral.com, hiperseksualitas atau compulsive sexual behavior disorder (CBD) sering disebut sebagai kecanduan seks.

Meskipun kecanduan seks adalah istilah yang sering digunakan, istilah tersebut juga sangat kontroversial.

Tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa seks dapat didefinisikan sebagai sebuah kecanduan.

Baca Juga: Mengenal Aseksual, Jenis Seksualitas yang Tidak Memiliki Hasrat Seksual

Namun, compulsive sexual behavior disorder (CBD) mengacu pada pola perilaku seksual yang tidak bisa dikontrol, penuh dengan fantasi, dan dorongan untuk melakukannya setiap saat.

Dorongan yang datang kapan saja tersebut dapat mengganggu keseharian kita, hubungan dengan orang lain, dan pekerjaan.

Penyebab CBD

Penyebab CBD tidak pasti dan sulit dipahami. 

Orang-orang dari segala usia dan jenis kelamin dapat mengalami kondisi ini dengan penyebab yang berbeda.