Jenis Kulitmu Ternyata Bisa Berubah karena 5 Faktor Ini, Lho!

By Firdhayanti, Kamis, 15 April 2021

Ilustrasi Kulit Wajah Sehat

Parapuan.co - Jenis kulit wajah tiap orang memiliki tipe tertentu seperti kulit berminyak, kering, maupun kombinasi kering dan berminyak. 

 

Namun, ternyata tipe kulit kita bisa berubah sementara, lho. Apalagi jika kita berada di situasi-situasi tertentu. 

Baca Juga: 3 Tips Mudah Mencegah Makeup Menempel Pada Masker, Yuk Coba!

Lantas situasi seperti apa yang dapat mengubah kondisi kulit kita? 

Melansir Bustle, PARAPUAN merangkum 5 kondisi dan situasi yang dapat mengubah kondisi kulitmu. 

1. Suhu dan Iklim 

Menurut Dr. Sarah Sawyer, seorang dari Dermatology and Laser of Alabama, kulit akan melakukan penyesuaian sesuai dengan iklim dan perubahan musim agar organ lain tetap aman.

Namun, tiap kulit akan memiliki reaksi yang berbeda-beda terhadap perubahan cuaca. 

Sarah menjelaskan bahwa ketika orang dengan tipe kulit kering berada dalam cuaca atau iklim yang lebih kering, tentu akan membutuhkan hidrasi yang lebih banyak agar kulit tetap lembab. 

Baca Juga: Mengenal Rosacea, Gangguan Kulit yang Ditandai dengan Kemerahan

Selain itu, orang dengan tipe kulit berminyak dalam kondisi yang sama akan mendapati kulit mereka lebih seimbang atau malah semakin berminyak akibat kelenjar sebaceous yang memproduksi mintak lebih banyak daripada biasanya. 

Tak hanya itu, saat kita berada di bawah ruangan AC dalam waktu yang lama pun juga akan memengaruhi kondisi kulit kita lho.

Untuk itu, pakai pelembap saat berada dalam ruangan AC ya!