Mudah! Kulit Mulus dan Halus Bisa Terwujud dengan Bahan Rumahan Ini

By Poetri Hanzani, Senin, 12 April 2021

ilustrasi kulit glowing

Parapuan.co – Memiliki kulit mulus dan halus kini tak perlu mengeluarkan biaya mahal.

Menggunakan bahan alami juga jadi salah satu yang bisa kita lakukan.

Cobalah manfaatkan beberapa bahan rumahan yang ada di rumah, lalu gunakan sebagai perawatankulit.

Ini akan membuat kulit lebih sehat, dan terhindar dari jerawat serta noda hitam.

Berikut beberapa bahan alami yang bisa Kawan Puan manfaatkan untuk kulit.

Baca Juga: Mengenal Rosacea, Gangguan Kulit yang Ditandai dengan Kemerahan

1. Tomat

Tomat mengandung banyak air dan juga kaya dengan vitamin E.

Kandungan tersebut sangat baik untuk kulit, dan bisa mengatasi noda hitam serta jerawat.

Cukup gosok wajah dengan irisan tomat, lalu diamkan sekitar 15 menit.

Bilas wajah setelahnya dan lakukan rutin supaya hasilnya maksimal.