Sering Traveling Sendirian? Cobalah 7 Tips Ini agar Perjalananmu Aman

By Saras Bening Sumunarsih, Minggu, 18 April 2021

Anti Ragu Solo Traveling, Berikut 7 Tips Aman yang Bisa Kamu Terapkan

Parapuan.co - Saat plesiran sendirian, kita memang sering menjadi target kriminal orang tidak bertanggung jawab. 

Sebab itu, kita memang perlu mengantisipasi adanya tindakan kekerasan saat kita plesiran sendirian di manapun. 

Melansir dari Brightside.me, berikut beberapa tips aman pergi sendirian yang bisa Kawan Puan lakukan!

Baca Juga: Dari Wisata Alam Hingga Istana, Yuk Jalan-jalan Virtual ke Thailand!

1. Tidak menggunakan perhiasan secara berlebihan

Perhiasan merupakan sesuatu yang dapat mengundang bahaya bagi diri kita sendiri.

Kadang kita tidak menyadari bahwa seseorang ingin mencuri perhiasan yang kita pakai.

Untuk menghindari agar hal tersebut tidak terjadi, akan lebih baik jika kamu tidak menggunakan perhiasan yang dapat mencuri perhatian.