Ini Tips Aman Mengemudi Mobil Bagi Perempuan, Kamu Wajib Tahu!

By Putri Mayla, Rabu, 21 April 2021

Tips aman mengemudi bagi perempuan

 

Parapuan.co – Sebagai perempuan, tentu kita juga harus peduli terhadap aspek keselamatan saat mengemudi ya, Kawan Puan.

Kebanyakan perempuan saat ini lebih memilih untuk mengemudi mobil pribadi karena dinilai lebih nyaman.

Nah, maka itu, ada hal-hal yang harus kita perhatikan saat mengemudi supaya aman dan nyaman.

Seperti yang diungkapkan Roslianna Ginting Director and Founder Real Driving Centre (RDC) pada PARAPUAN, Selasa (20/4/2021).

Baca Juga: Hati-Hati! Memakai High Heels Saat Mengemudikan Mobil Bisa Berbahaya

Memastikan posisi duduk dan pengaturan spion

“Sebelum menjalankan kendaraan, pastikan kita melalukan fitting posisi duduk dan pengaturan spion dengan benar. sehingga selama perjalanan kita nyaman dan komunikasi dengan kendaraan lain dapat dilakukan dengan baik,” papar Roslianna.

Pastikan selalu mengikuti peraturan lalu lintas

Pastikan saat mengemudi selalu ikuti peraturan lalu lintas dengan baik.

“Gunakan kecepatan kendaraan sesuai kondisi dan situasi. Patuhi marka jalan. Serta lakukan jaga jarak aman yang benar,” paparnya.