Film Terbaik Oscar 2021, Nomadland Bicarakan Perempuan dan Kebebasan

By Alessandra Langit, Senin, 26 April 2021

Nomadland

Parapuan.co - Nomadland (2020), film yang disutradarai oleh Chloé Zhao mendapatkan enam nominasi sekaligus di ajang Academy Awards 2021.

Pada malam penghargaan yang juga akrab disebut Oscars ini digelar pada hari Minggu (25/4/21), Waktu Amerika Serikat, Nomadland berhasil memenangkan kategori Film Terbaik.

Film ini bercerita tentang seorang perempuan berusia 60 tahun yang baru saja kehilangan segalanya dalam hidup.

Ia kemudian hidup sebagai seorang pengembara zaman modern yang tinggal di mobil van dan memulai perjalanan ke Amerika Barat.

Nomadland berhasil mengangkat isu ketidakstabilan kehidupan, terutama ekonomi, yang dialami oleh perempuan, terutama yang tinggal di Amerika Serikat.

Fern tokoh utama dalam film ini, diperankan oleh Frances McDormand. 

Baca Juga: Oscar 2021: Frances McDormand Menang Aktris Terbaik lewat Film 'Nomadland'

Sepanjang film Nomadland, karakter Fern dipaksa untuk keluar dari zona nyamannya.

Ia harus buang air kecil di luar ruangan, di daerah antah berantah yang dingin dan mencekam.

Sakit perut juga memaksanya untuk mengumpulkan kotoran di dalam ember kosong satu-satunya yang ia miliki. 

Ia juga harus mengapung telanjang di sungai yang dingin untuk mandi, menatap ke langit, dengan tangan terentang lebar.