Selain Perhatikan Jam Kerja, Ini Cara Lain Agar Entrepreneur Terhindar dari Burnout

By Vregina Voneria Palis, Sabtu, 8 Mei 2021

Cara mencegah entrepreneur tidak burnout

Parapuan.co - Kawan Puan, salah satu keuntungan menjadi entrepreneur atau wirausaha adalah tak terikat dengan jam kerja.

Artinya mereka bisa mulai bekerja kapan pun sesuai keinginan masing-masing.

Namun keuntungan tersebut justru bisa jadi bumerang jika keblabasan.

Baca Juga: Ini 3 Kemampuan yang Perlu Dikuasai Mompreneur agar Sukses Bisnis Online

Sebagai wirausahawan, tentu kamu ingin memajukan bisnis yang dimiliki dengan melakukan berbagai usaha dan kerja keras.

Nah dalam proses mewujudkan bisnis yang sukses ini, terkadang para entrepreneur bekerja terlalu keras atau overwork.

Hal ini juga disampaikan oleh Tero, pendiri dari Four Sigmatic, sebuah perusahaan makanan fungsional.

Baca Juga: Kisah Sukses 3 Wirausaha Perempuan Pasarkan Produknya di TikTok

Lewat tulisannya yang terbit di Forbes, Isokauppila menyampaikan bahwa selama 9 tahun karirnya sebagai entrepreneur, ia sering kali melihat rekan-rekan wirausahawannya yang bekerja terlalu keras.

Isokauppila mengungkapkan, karena overwork ini, banyak wirausahawan yang harus melepaskan usahanya dan mengambil cuti pribadi untuk memperbaiki kesehatan fisik dan serta mental mereka.