Sama Rentannya Seperti Orang Dewasa, Begini Cara Orang Tua Melindungi Buah Hati dari Covid-19

By Rizka Rachmania, Sabtu, 19 Juni 2021

Ibu memakaikan masker pada anaknya

Parapuan.co - Selain kesehatan dan keselamatan diri sendiri, masalah yang menjadi pikiran orang tua adalah kesehatan buah hati.

Pasalnya, saat ini belum ada vaksin yang ditujukan untuk anak-anak.

Vaksin yang saat ini ada hanya diperuntukkan remaja di atas 18 tahun, orang dewasa 20 sampai dengan 50 tahun, serta lansia di atas 50 tahun.

Sedangkan anak-anak di bawah 18 tahun belum bisa mendapatkan vaksin.

Baca Juga: Pelaksanaan Sekolah Tatap Muka Berbahaya, Begini Kata Epidemiolog

Belum lagi kabar terkini yang menyebutkan bahwa virus corona varian Delta dari India lebih cepat menginfeksi anak-anak daripada dewasa.

Tentu saja membuat kita sebagai orang tua harus meningkatkan kewaspadaan dan kehati-hatian.

Oleh karena itu, satu-satunya cara melindungi buah hati dari paparan dan risiko infeksi Covid-19 adalah dari usaha orang tua.

Sebagai orang tua, kita wajib mengajarkan disiplin pada anak untuk menjaga dirinya sendiri agar terhindar dari Covid-19.

Di sisi lain, kita pun harus tetap waspada dan menjaga gerak serta aktivitas anak.

Melansir dari India.com, ada beberapa tindakan pencegahan yang dapat orang tua lakukan agar anak minim terpapar Covid-19.