Parapuan.co - Kawan Puan, pernahkah kamu merasa kebingungan bagaimana menawarkan dukungan emosional pada anggota keluarga atau teman yang sakit?
Melansir dari Psychologytoday, kebingungan ini dirasakan oleh Jenifer, seorang istri dari pasien tumor otak.
Suami Jenifer, Martin (52) didiagnosa memiliki tumor otak enam bulan lalu.
Semenjak diagnosa tersebut, Martin mengalami kesulitan dalam beraktivitas, menjadi pelupa dan sulit mengolah informasi.
Melihat fakta bahwa akan terlalu sulit mengurus Martin di rumah, Jenifer memutuskan untuk memindahkan suaminya ke unit rawat inap.
Baca Juga: Romantisme dalam Pernikahan Menurun? Hidupkan Kembali dengan 4 Cara Ini
Sebulan pertama, Jenifer selalu mengunjungi Martin hampir setiap hari, tapi lama kelamaan kebiasaan ini berubah dan Jenifer menjadi jarang berkunjung.
Saat ditanya apa alasannya, Jenifer mengaku kebingungan bagaimana caranya memberikan dukungan emosional kepada suaminya tersebut.
Apakah Kawan Puan juga mengalaminya?
Jika iya, berikut cara menawarkan dukungan emosional untuk orang yang sedang sakit parah.
1. Bicarakan Hal-hal yang Perlu Dibicarakan
Kawan Puan, tentu kita memiliki banyak hal untuk dibicarakan.
Namun, yang menjadi masalah adalah kita sering bingung hal mana yang paling penting untuk dibicarakan.