Parapuan.co – Kawan Puan, ternyata memiliki batasan dalam persahabatan itu penting lo!
Meskipun sahabat kadang sudah dianggap sebagai saudara, perlu ada batasan di dalam hubungan persahabatan ini.
Hal ini dibenarkan oleh Amanda White, seorang terapis hubungan dan penggagas Therapy for Women Center.
Baca Juga: Jangan Sedih, Ini 3 Tips Tetap Dekat dengan Sahabat setelah Mereka Menikah
Menurutnya batasan adalah salah satu hal yang bisa merekatkan persahabatan itu.
“Tanpa batasan, persahabatan akan susah untuk bertahan lama. Batasan membuat kita bisa menjaga hubungan persahabatan dalam jangka waktu yang lama. Bisa dikatakan, batasan merupakan perekat antara orang-orang di dalamnya,” ungkap Amanda White pada Bustle.
Lantas, apa saja batasan dalam persahabatan yang perlu ada?
Berikut ulasannga seperti yang dilansir dari Bustle!
1. Saling menghargai waktu
Kawan Puan, meski sudah lama bersahabat, kamu dan teman-temanmu perlu saling menghargai waktu dan kesibukan masing-masing lo!