Berawal dari Mimpi Masa Kecil, Apriyani Rahayu Buktikan Prestasinya sebagai Atlet

By Alessandra Langit, Jumat, 13 Agustus 2021

Mimpi masa kecil Apriyani Rahayu yang berawal dari raket kayu

Parapuan.co - Medali emas yang diraih Greysia Polii dan Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020 lalu mengukir sejarah baru untuk Indonesia.

Emas pertama bagi nomor ganda putri cabang olahraga bulu tangkis tersebut tentu diraih dengan penuh perjuangan.

Banyak pengorbanan dan tantangan dalam perjalanan kedua atlet perempuan tersebut dalam meraih medali emas Olimpiade.

Dalam acara Rosi Spesial Kompas TV: Kado Emas Greysia - Apriyani yang digelar pada hari Kamis (12/8/2021), Apriyani Rahayu berbagi soal kisah perjuangan dan mimpinya sedari kecil.

Baca Juga: Seru! Pemenang TikTok Challenge Goyangan Mimpi Emas Dapat Hadiah Ini dari Greysia dan Apri

Apriyani Rahayu atau yang akrab disapa Apri merasakan banyak keraguan dari orang-orang sekitar.

Sebagai atlet perempuan, banyak orang yang meragukan kemampuannya dalam bidang olahraga bulu tangkis.

Apri mengaku bahwa dia dan Greysia bukanlah pasangan unggulan yang dijagokan oleh banyak pihak, namun hal tersebut tidak membuat semangat mereka redup.

"Kita bukan pasangan unggulan, tapi itu yang kita jadikan motivasi dan kekuatan," ungkap Apri.

Keraguan dari orang lain adalah sumber motivasi dan kekuatan bagi Apri untuk berlatih lebih keras.