Aneh Namun Cukup Populer, Ini Dia 4 Fakta Soal Tindik Kelamin

By Sarah D. Ekaputri, Sabtu, 14 Agustus 2021

Fakta unik tentang tren tindik kelamin

Parapuan.co - Mungkin kamu akan heran saat mendengar ada orang nekat menindik organ intim.

Nyatanya, melekatkan perhiasan pada anggota tubuh dengan cara melubangi bagian-bagian tubuh ini tidak cuma bisa dilakukan di telinga.

Beberapa penikmat piercing atau tindik juga gemar menindik bagian-bagian tubuh lainnya seperti hidung, alis, pusar, dan lidah.

Umumnya, penindikan dilakukan sebagai bagian dari fashion, atau penanda kelahiran bagi anak perempuan.

Baca Juga: Rekomendasi Video Olahraga di Rumah untuk Remaja yang Alami Obesitas

Aksesoris dengan berbagai desain yang unik yang menempel pada bagian tubuh tersebut dianggap sangat menarik perhatian.

Lalu, bagaimana dengan tren tindik kelamin yang cukup nyeleneh ini?

Motivasi seseorang dalam melakukan penindikan di area genital mungkin mengherankan bagi sebagian orang.

Mengingat tindikan ini dilakukan di area intim yang sifatnya pribadi, sehingga hampir mustahil perhiasan yang disematkan dapat memenuhi fungsinya sebagai bagian dari ekspresi diri.

Namun, ada beberapa fakta menarik soal praktik tindik kelamin yang sedang populer di kalangan anak muda western ini.