Wah, Ternyata Bagian Sayuran Ini Punya Manfaat bagi Tubuh! Apa Saja?

By Anna Maria Anggita, Sabtu, 14 Agustus 2021

Bagian sayuran yang punya manfaat bagi tubuh

Parapuan.co - Kawan Puan, ternyata ada beberapa bagian sayuran yang punya manfaat bagi tubuh kita!

Namun sering kali bagian sayuran ini justru dibuang dan tidak dimanfaatkan.

Seperti yang kita ketahui, sayuran merupakan sumber makanan yang sungguh kaya akan nutrisi.

Baca Juga: 3 Jus Buah dan Sayur untuk Menjaga Daya Tahan Tubuh di Tengah Cuaca Ekstrem saat Pandemi

Jika Kawan Puan selama ini hanya menggunakan dan menyantap sayur pada bagian tertentu, sebaiknya segera manfaatkan bagian sayur yang lainnya.

Lantas apa saja bagian sayuran yang punya manfaat bagi tubuh kita dan jangan sampai dibuang?

Dikutip dari The Healthy, berikut ini bagian sayur yang sering dibuang padahal punya banyak manfaat!

1. Tongkol jagung

Ternyata tongkol jagung yang selama ini sering kita sia-siakan itu bisa kita gunakan.

Kawan Puan bisa mengolah tongkol jagung sebagai kaldu yang cocok untuk sup krim.