Di Balik Keseruannya, Ternyata Ini Alasan Orang Menghapus Aplikasi Kencan

By Arintya, Senin, 16 Agustus 2021

Menghapus aplikasi kencan

Parapuan.co – Kawan Puan, apakah kamu pernah menghapus aplikasi kencan yang sebelumnya rutin dimainkan?

Bermain aplikasi kencan ternyata ada masanya lo, Kawan Puan!

Artinya akan ada di masa seorang pengguna menghapus aplikasi kencan yang selama ini digunakan.

Menurut hasil Survei Manifest sebanyak 93% pengguna aplikasi kencan di Amerika Serikat telah menghapus aplikasi kencan dalam 6 bulan terakhir.

Baca Juga: Mengenal Coffee Meets Bagel, Aplikasi Kencan yang Punya Fitur Menarik

Tingginya angka pengguna yang menghapus aplikasi kencan tersebut ternyata disebabkan oleh beberapa hal.

Dari hasil survei tersebut, disebutkan bahwa kebosanan menjadi alasan utama pengguna menghapus aplikasi kencan dengan persentase 25%.

Selain itu, didapatkan fakta bahwa pengguna aplikasi kencan juga bisa merasakan stres lo!Stres ketika bermain aplikasi kencan ini disebut sebagai dating fatigue.

Dating fatigue ini muncul akibat rasa lelah bermain aplikasi kencan dan mencoba membangun hubungan yang berkelanjutan.

Belum lagi banyaknya pilihan yang ditemui di aplikasi kencan, sehingga bisa membuat penggunanya kebingungan dalam menentukan pilihan.