Penting Dilakukan, Cek Selalu Kadar Asam Urat dalam Tubuh, Ini Batasnya

By Linda Fitria, Selasa, 17 Agustus 2021

Ilustrasi asam urat naik

Parapuan.co - Pola hidup yang salah bisa memicu berbagai penyakit dalam tubuh

Salah satunya ialah penyakit gout atau yang akrab disebut dengan asam urat.

Asam urat mungkin sudah tak asing lagi di telinga Kawan Puan, namun nyatanya masih banyak yang abai.

Banyak orang tidak memahami apa itu asam urat dan bahayanya bagi tubuh.

Padahal, selain kolesterol dan gula darah, kamu juga harus memperhatikan kadar asam urat di dalam darah.

Baca Juga: Duh! Ini Masalah Kesehatan yang Disebabkan Karang Gigi Menumpuk

Melansir Mayo Clinic, asam urat memang bisa larut dalam darah dan dikeluarkan melalui urine.

Namun jika terkandung dalam jumlah yang banyak, asam urat bisa menumpuk dan menyebabkan radang sendi.

Radang sendi ini bisa terjadi di mana saja, terutama di beberapa bagian tubuh seperti pergelangan kaki, lutut, jempol kaki, dan jari kaki.

Bagaimana penyakit asam urat terjadi?

Asam urat yang berlebihan akan membuat adanya kristal menggumpal di sendi.