Sebelum Menggunakan, Ketahui Plus Minus Metode Kontrasepsi Koyo KB

By Sarah D. Ekaputri, Rabu, 25 Agustus 2021

Ketahui plus minus menggunakan koyo KB

Parapuan.co - Si buah hati memang merupakan anugerah yang dititipkan oleh Yang Maha Kuasa pada Ayah dan Bunda.

Namun, perencanaan keluarga yang baik tetap diperlukan demi menjaga keharmonisan keluarga.

Tak hanya menjaga kesehatan serta keselamatan ibu dan bayi, merencanakan keluarga dengan mengatur jarak kehamilan juga memiliki dampak positif pada kesehatan finansial keluarga.

Di sini lah pentingnya mendukung program Keluarga Berencana (KB) lewat penggunaan berbagai metode kontrasepsi yang tersedia.

Baca Juga: Tak Hanya Dibebankan Pada Perempuan, Pria Ber-KB Itu Keren, Penting untuk Merencanakan Kehamilan dan Mencegah Stunting

Akan tetapi, memilih metode kontrasepsi yang tepat juga bukan perkara mudah.

Diantara berbagai pilihan alat kontrasepsi yang tersedia, seperti pil KB, suntik KB, spiral, dan metode kontrasepsi non-hormonal seperti kondom, tak semuanya cocok dan aman digunakan oleh setiap orang.

Apalagi, metode kontrasepsi hormonal seperti pil KB, suntik dan spiral atau IUD yang ditakuti oleh sebagian perempuan karena kurang praktis, tidak nyaman, dan butuh kedisiplinan.

Namun, ada metode kontrasepsi hormonal lainnya yang dianggap lebih praktis dibandingkan pil, suntikan, dan IUD.

Metode kontrasepsi tersebut adalah penggunaan koyo KB atau plester KB.

Seperti namanya, koyo KB berbentuk layaknya koyo atau plester.

Dirujuk dari MedicalNewsToday, alat kontrasepsi koyo KB atau birth control patch bekerja dengan cara yang sama seperti pil KB, yakni dengan menghambat proses ovulasi.

Koyo KB pun mengandung hormon yang sama dengan kebanyakan pil KB, yakni hormon estrogen dan progestin.