Parapuan.co – Lagi-lagi, atlet perempuan di Paralimpiade Tokyo 2020 kembali meraih emas.
Kali ini, kabar baik tersebut datang dari dokter sekaligus atlet Susana Rodriguez.
Susana Rodriguez berhasil meraih medali emas di cabor triatlon PTV1 di Paralimpiade Tokyo 2020.
Baca Juga: Mengulik Peluang Karier dan Platform Kerja Seorang Content Creator
Triatlon merupakan cabor yang memiliki serangkaian olahraga yakni renang, balap sepeda, dan lari yang dilakukan dalam satu waktu.
"Di dunia olahraga, memenangkan medali emas ini berarti sekali. Kita bisa berlomba dengan baik, kita bisa menang pertandingan dunia. Tapi, tidak ada yang sebesar memenangkan medali Paralimpiade," ujarnya mengutip Olympics.
Setelah kemenangannya, rupanya Susana Rodriguez akan tanding juga di renang perempuan T11 jarak 1500 meter pada Senin mendatang.
"Saya harus rileks sekarang dan memulihkan kaki saya. Saya butuh untuk tenang, karena situasi memenangkan medali emas ini memberikan adrenalin untuk saya.
Perempuan dengan kekurangan tubuh albino ini merasa kalau pertandingan di cabor atletik nanti tidak terlalu berat.
"Secara fisik, ini (triatlon) sangat berat. Saya tidak tahu berapa besar akan berdampak untuk saya.