Dinding di Rumah Kamu Sering Rembes? Ternyata Ini Penyebabnya

By Saras Bening Sumunarsih, Jumat, 3 September 2021

Rembes di bagian dinding rumah yang menyebabkan jamur

Parapuan.co – Kawan Puan, pernahkah kamu mengalami dinding rumah yang rembes dan lembab?

Tentunya rembes di bagian dinding rumah menjadi salah satu masalah yang kerap ditemui di sebagian besar rumah.

Mungkin Kawan Puan menganggap rembes di bagian dinding rumah disebabkan kualitas cat dinding yang buruk atau bahkan pengaruh cuaca.

Bahkan kamu mungkin sudah berusaha melapisi dinding dengan pelapis anti air, namun tetap saja nihil.

Rembes merupakan kondisi di mana air masuk ke bagian-bagian bangunan, hingga menembus ke bagian dalamnya.

Melansir dari Idea, ternyata rembes di rumah bisa dipengaruhi oleh hal ini, apa saja?

Baca Juga: 5 Tips Pencahayaan Ruang Kerja di Rumah agar Lebih Produktif dan Nyaman

1. Perbandingan plester

Salah satu faktor yang membuat dinding rumah kamu rembes adalah perbandingan plester yang tidak sesuai.

Umumnya plester dinding yang ideal untuk menahan air dengan menggunakan perbandingan 1:2. Satu untuk bagian semen dan dua untuk bagian pasir.

Campuran ini biasa digunakan untuk bagian kamar mandi, karena perbandingan tersebut akan membuat ruangan menjadi kedap air.

Meski demikian, kerap kali kontraktor menggungakan perbandingan 1:5.

Meskipun ini sudah dirasa cukup, namun ada baiknya menggunakan perbandingan yang lebih kecil untuk bagian yang rawan akan rembesan seperti dinding.

Baca Juga: 4 Kesalahan yang Perlu Dihindari sebelum Memutuskan untuk Merenovasi Rumah