Parapuan.co - Kawan Puan, penggunaan alat kontrasepsi itu tidak hanya mencegah penularan penyakit saja.
Namun bagi yang sudah berkeluarga, alat kontrasepsi pun digunakan agar keluarga lebih sejahtera ke depannya, biasanya dengan mengikuti keluarga berencana atau disebut dengan KB.
KB sendiri adalah program skala nasional untuk menekan angka kelahiran dan mengendalikan pertambahan penduduk di suatu negara.
Baca Juga: Ini 5 Tips Mengatasi Coronasomnia, Kesulitan Tidur Akibat Stres
Adapun jenis KB yang digunakan yakni hormonal dan non-hormonal.
KB non-hormonal itu di antaranya kondom, intra uterine device (IUD), dan tubektomi.
Sementara untuk KB hormonal misalnya Pil KB, suntik KB, implan, dan intra uterine system (IUS).
Diketahui juga bahwa setiap KB itu punya dampaknya masing-masing bagi perempuan misalnya yang hormonal.