Akhirnya Keluar Rumah Usai Operasi, Ari Lasso Jelaskan Kanker Langka yang Diderita

By Linda Fitria, Kamis, 9 September 2021

Ari Lasso derita kanker langka

Parapuan.co - Kabar kesehatan Ari Lasso belakangan jadi sorotan banyak orang.

Hal ini karena secara mengejutkan Ari Lasso mengumumkan telah divonis kanker.

Bahkan bukan kanker biasa, Ari mengaku menderita kanker yang cukup langka.

Ari diketahui mengidap kanker DLBCL (Diffuse Large B-cell Lymphoma).

 

"Cancer gue itu namanya DLBCL. Pokoknya, cancer jenis sell B. (kanker ini) curable, bisa disembuhkan," ucap Ari Lasso dalam tayangan Podcast Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Penyintas Kanker Paru di Indonesia Hadapi Dilema di Masa Pandemi

Ari menjelaskan sebelumnya ia mengetahui hal ini karena rasa sakit yang dirasakan di bagian perut.

Rasa sakit itu bahkan sampai dirasakannya di bagian rusuk kiri hingga tembus ke punggung.

Akhirnya ia memutuskan untuk ke rumah sakit dan menjalani perawatan USG.

Setelah hasil USG muncul, dokter yang menangani Ari memintanya untuk menjalani pemeriksaan lebih detail karena ada infeksi di belakang lambung.

Ari pun menjalani tes di bagian perut, namun hasilnya kurang baik karena terdapat tumor di bagian limpanya.