BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Peluang Karier Konten Kreator hingga Lowongan Kerja Kimia Farma

By Tentry Yudvi Dian Utami, Rabu, 15 September 2021

profesi konten kreator

Parapuan.co - Kawan Puan, ada kabar baik nih, untuk kamu yang mengambil profesi sebagai konten kreator.

Sebab, karier pembuat konten akan terus meroket di masa mendatang, apalagi teknologi serta platform media sosial pun sudah banyak.

Ya, kamu bisa mempertahankan profesimu sebagai YouTuber, Vloggers, Bloggers, dan lain sebagainya.

Nah, selain ada kabar tentang peluang karier konten kreator, ada juga kabar tentang  lowongan kerja (loker) di Kimia Farma

Loker ini buka untuk lulusan farmasi dan apoteker. Lalu, apa saja syaratnya untuk mengisi posisi ini ya, Kawan Puan?

Berikut rangkuman berita terpopuler Lady Boss pada hari ini, Rabu (15/09/2021)

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN Lulusan SMA dan D3 di PT Pelindo Daya Sejahtera

1. Peluang Karier dan Platform bagi Kamu yang Ingin Jadi Content Creator

Seiring kemajuan teknologi ditambah dengan situasi pandemi, jumlah pengguna internet yang menjadi content creator atau kreator konten pun semakin tinggi.

Merujuk data dari SocioBuzz yang dihimpun tim riset PARAPUAN, selama pandemi jumlah content creator meningkat sebanyak lebih dari 7.000 pengguna baru perbulan.

Pasalnya, ada beragam peluang karier content creator dan sebanyak itu pula platform yang bisa dimanfaatkan dan maksimalkan content creator.

Angka peningkatan itu pun seolah menunjukkan betapa profesi sebagai content creator makin diminati di tengah situasi pandemi yang tak pasti seperti sekarang.

Barangkali jika Kawan Puan juga tertarik untuk bekerja di industri kreatif ini, sebaiknya ketahui dulu seberapa besar peluang kariernya.

Baca selengkapnya di sini.