Sosok Yanti Lidiati, Lepas Karier Kepala HRD untuk Mengajar Anak Punk

By Aulia Firafiroh, Senin, 20 September 2021

Sosok Yanti Lidiati

Parapuan.co- Sosok Yanti Lidiati tampak tersenyum sumringah dengan berfoto bersama anak-anak punk yang dibinanya.

Perempuan berusia 55 tahun itu memang aktif memberikan edukasi kepada anak-anak dan juga ibu-ibu yang berada di Desa Lampegan, Kecamatan Ibun, Kabupanten Bandung.

Ia bahkan melepaskan kariernya sebagai kepala HRD (Human Resources Development) untuk mengajar anak-anak punk.

Tentu keputusannya melepas jabatan, sudah dipikirkan dengan matang.

Baca juga: Franka Soeria, Orang di Balik Berkembangnya Modest Fashion Indonesia

Awal mula Yanti mengajari anak-anak punk

Dilansir dari kompas, semua berawal ketika Yanti mengajak anak-anak punk nongkrong di Majalaya.

Salah satu anak punk bernama Ayu kemudian menerima ajakan Yanti.

Lalu ia datang ke rumah Yanti dan minta diajarkan menjahit.

“Saya sangat terharu. Mereka punya harapan dan masa depan,” kata Yanti.

Kini anak-anak  punk yang dibimbing Yanti semakin bertambah.