Parapuan.co - Kesuksesan perempuan dalam dunia bisnis masih menjadi tantangan di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Padahal, harus diakui bahwa landasan utama seorang perempuan menjalankan bisnis adalah untuk menopang perekonomian keluarga.
Riset Google menyebutkan bahwa perempuan Indonesia lebih suka berwirausaha, dibandingkan dengan 12 negara lainnya, seperti Argentina, Brazil, Jepang, dan Kenya.
Sementara data yang lain menyebutkan, Indonesia masuk ke dalam urutan 20 untuk negara dengan jumlah pengusaha perempuan terbanyak.
Sebagaimana tertera dalam press rilis yang diterima PARAPUAN dari Webinar Professional Women's Week (PWW) baru-baru ini, kenyataannya dalam 3 tahun terakhir, jumlah wirausaha perempuan memang meningkat 3 kali lipat.
Baca Juga: Ini 4 Tantangan Jadi Pengusaha dan Cara Mengatasinya, Apa Saja?
Hal itu disampaikan oleh Dr. Indrawan Nugroho, CEO sekaligus co-Founder CIAS dalam acara webinar PWW yang bertajuk "Wanita Pengusaha: Strategi Menang di Dunia Laki-laki" yang digelar secara daring pada, Senin, 20 September 2021.
"Sebanyak 64,5% atau 37 juta pelaku UMKM di Indonesia dikelola oleh kaum perempuan. Namun, sayangnya aktivitas para penopang ekonomi bangsa ini tidak banyak mendapat dukung dari banyak pihak," beber Dr. Indrawan Nugroho.
Bagaimana mungkin seorang perempuan dapat menjalankan bisnisnya, sementara pada waktu yang bersamaan dia harus menjemput anaknya ke sekolah?
Pada waktu yang bersamaan pula, suaminya marah karena merasa sebagai ibu dia sudah menelantarkan anak?