Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu suka membeli perhiasan emas?
Bila iya, lebih baik emas ini tak hanya dijadikan penunjang fashion saja, tetapi juga dana darurat, lho.
Ya, perhiasan emas disarankan menjadi dana darurat saja dibandingkan investasi.
Sebab, menurut Tejasari Asad CFP, aksesori fashion ini mudah untuk dijual.
"Kalau memang enggak ada niat investasi, enggak apa beli perhiasan emas, untuk dana darurat itu tentu boleh saja perhiasan emas.
Baca Juga: 4 Mitos Investasi yang Kerap Dipercaya Investor Pemula, Apa Saja?
Kalau tiba-tiba ada perlu, tinggal jual," ujar Tejasari dilansir dari Nova.id.
Tejasari menjelaskan bahwa yang sebetulnya cocok dijadikan investasi adalah investasi logam mulia 24 karat, bukan perhiasan emas.
Sebab, aksesori fashion ini bukan terbuat dari emas murni dan harganya cenderung jatuh bila kita menjualnya kembali.
Sementara logam mulia harganya selalu naik dan cenderung stabil.
"Kalau perhiasan, aku bilang itu bukan investasi karena itu kita pakai saja.
Seperti mobil, kita pakai, lalu jual ya harganya jatuh. Namun, manfaat penggunaannya kita dapat," ujar Tejasari.