5 Kebiasaan Buruk Perempuan Karier di Dunia Kerja yang Tak Disadari

By Putri Mayla, Rabu, 6 Oktober 2021

Kebiasaan buruk perempuan karier di dunia kerja yang harus dihindari.

Parapuan.co - Perempuan karier tanpa disadari bisa memiliki kebiasaan buruk di dunia kerjalho. 

Kebiasaan buruk ini dapat berpengaruh dalam pekerjaan juga perjalanan karier Kawan Puan. 

Oleh karena itu, kita perlu perlu menghentikan kebiasaan buruk di dunia kerja tersebut agar tidak berpengaruh pada karier yang sudah dibangun. 

Sebagai contoh, kita sengaja terlalu banyak memberikan kritik tidak membangun tanpa alasan.

Pada akhirnya, hal tersebut bisa menjadi pengaruh buruk dalam dunia kerja jangka panjang.

Baca Juga: 5 Srategi Perempuan Karier Menjadi Seorang Guru yang Sukses

Berikut lima kebiasaan buruk perempuan karier di dunia kerja yang perlu dihentikan, seperti dilansir dari laman Businessnewsdaily

1. Berfokus Hanya pada Kinerja

Banyak dari kita yang sering keliru dan percaya bahwa kinerja seseorang di tempat kerja adalah faktor terpenting dalam sebuah jenjang karier.

Padahal, belum tentu jika kamu terus memberikan segalanya dan mendapatkan hasil baik, seseorang pada akhirnya akan memperhatikan dan mempromosikan kamu.

"Kerja keras saja tidak akan membawa kamu ke tempat yang dituju," kata Lindsay Chason Tillie, direktur merchandising di Home Depot dan duta MBA@UNC.

Pada kenyataannya, kemajuan perempuan bekerja tergantung pada tiga faktor, yaitu kinerja, citra dan eksposur. Ketiganya harus diperhatikan.