Aksi Laga Han So Hee dan Alasan Lain Nonton Serial Netflix My Name

By Rizka Rachmania, Kamis, 14 Oktober 2021

Tiga hal yang patut dinantikan dari serial My Name dibintangi oleh Han So Hee.

Parapuan.co - My Name, serial noir asal Korea Selatan siap tayang di Netflix mulai Jumat (15/10/2021).

Kamu yang gemar nonton serial Korea pastinya sudah tidak sabar bukan, menantikan My Name?

Sebab selain dibintangi oleh Han So Hee, ada banyak alasan lain mengapa kita wajib nonton serial ini.

Salah satu alasan terkuat adalah My Name merupakan serial balas dendam dengan tokoh utama seorang perempuan bernama Jiwoo.

Baca Juga: Bintangi Serial Aksi, Intip Penampilan Han So Hee di Poster 'My Name'

Ini adalah hal yang jarang terjadi sebab kebanyakan serial balas dendam berfokus pada tokoh utama laki-laki.

Mengingat ini adalah serial balas dendam, maka sudah bisa dipastikan kalau kita yang menonton bakal disuguhkan dengan aksi laga dari Han So Hee si pemeran utama.

Lalu apa lagi hal menarik dari serial My Name? Berikut rangkumannya!

1. Aksi laga yang luar biasa

Aksi laga dari karakter utama perempuan sudah pasti jadi suguhan utama serial ini.