Parapuan.co - Olahraga untuk perempuan tetap bisa dilakukan bagi pengidap Sindrom Polikistik Ovarium (PCOS).
PCOS merupakan gangguan kesuburan ovulasi yang terjadi pada perempuan di usia subur.
Kondisi ini kerap kali baru disadari saat perempuan mengalami siklus haid yang tidak teratur dan tidak kunjung hamil.
Selain itu, PCOS menyebabkan perempuan tidak mengalami ovulasi karena sel telur yang berukuran kecil.
Baca Juga: 5 Gerakan Olahraga untuk Perempuan yang Bisa Dilakukan di Kantor
Walaupun mengidap PCOS, ada beberapa olahraga untuk perempuan yang bisa dilakukan.
Hal ini untuk membuat hormon lebih teratur dan lebih seimbang.
Selain itu, perempuan dengan obesitas yang mengidap PCOS dapat melakukan olahraga untuk mengurangi berat badan.
Sementara itu, olahraga juga bisa membantu menjaga berat badan.
Selain olahraga, menjaga pola hidup sehat juga penting untuk pengidap PCOS.
Melansir dari Healthline, berikut jenis latihan fisik yang dapat dilakukan perempuan pengidap PCOS.