5 Manfaat Apel untuk Kulit, Cegah Penuaan Dini hingga Atasi Jerawat

By Ardela Nabila, Kamis, 21 Oktober 2021

Manfaat apel untuk kulit

Parapuan.co - Kawan Puan, tahukah kamu kalau manfaat apel untuk kulit itu ada beragam?

Apel merupakan salah satu buah yang memiliki banyak sekali manfaat untuk kecantikan, terutama untuk kesehatan kulit.

Pasalnya, apel memiliki berbagai nutrisi dan vitamin esensial yang bisa melindungi kita dari berbagai penyakit.

Dalam hal kecantikan, apel bisa menjaga kulit agar tetap cerah, sehingga kulit terhindar dari kulit yang kusam.

Selain dapat menjaga kulit agar tidak kusam, mengonsumsi apel juga bisa memberikan sejumlah manfaat lainnya, lo, Kawan Puan.

Melansir Be Beautiful, berikut ini sejumlah manfaat yang bisa Kawan Puan rasakan jika kamu rutin mengonsumsi apel atau memakai skincare dengan kandungan apel.

Baca Juga: Menguatkan dan Melembapkan, Ini Cara Membuat Masker Rambut dari Cuka Apel

1. Mencegah penuaan dini

Polusi, paparan sinar matahari, dan sejumlah hal lainnya dapat menyebabkan kerusakan akibat radikal bebas pada kulit.

Radikal bebas tersebut dapat memecah kolagen dan serat elastin pada kulit, sehingga dapat menyebabkan munculnya garis halus dan kerut di usia muda.

Akan tetapi, kandungan vitamin C pada apel dapat membantu mengatasi masalah penuaan dini tersebut.

Jika dikonsumsi secara rutin, kandungan vitamin C pada buah ini bisa membantu kamu mengatasi penuaan dini, Kawan Puan.