Mengulik Perkembangan Street Style di Jepang, dari Kawaii sampai Retro

By Dian Fitriani N, Kamis, 4 November 2021

Perkembangan street style di Jepang dari masa ke masa.

Parapuan.co - Kawan Puan, tak hanya pakaian tradisional Jepang yang memiliki beragam jenis dan gaya, tetapi street style Jepang  juga ikut berkembang.

Seperti diketahui, Jepang dikenal dengan anak mudanya yang suka bergaya street style yang memadupadankan berbagai fashion item.

Street style Jepang sendiri terdiri dari beberapa jenis, mulai dari kawaii pinkhouse, gangoro gal hingga cosplay.

Masih dalam momen Japanese Culture Day, ini dia sejarah transformasi street style fashion di Jepang, seperti yang dirangkum dari Google Art and Culture.

Yuk simak ulasannya berikut!

Baca Juga: Selain Kimono, Ini 5 Pakaian Tradisional Jepang yang Perlu Diketahui

Tahun 1980 - 1989

Perkembangan street style Jepang dimulai di tahun 1980.

Sejak saat itu, muda-mudi Jepang mulai mengikuti style hype pada masanya.

Fashion street style tahun 1980an yang dulu sempat hits, salah satunya adalah Japanese preppy.

Street style satu ini mengambil ilustrasi seragam sekolah di Jepang yakni memadupadankan rok mini, kemeja dengan simpul pita diatasnya.

Mereka juga tak lupa menambahkan blazer untuk melengkapi street style preppy ini.

Agar semakin menggambarkan kesan preppy, perempuan Jepang pada masa itu juga menambahkan penak-pernik kampusnya seperti emblem dan lain sebagainya.