Parapuan.co - Tahun 2017 lalu kisah Nyai Ahmad Dahlan, istri pahlawan nasional Ahmad Dahlan diangkat ke layar lebar.
Kawan Puan yang tidak menonton film tersebut mungkin bertanya-tanya, seperti apa kiprah Nyai Ahmad Dahlan di Tanah Air sampai dibuatkan film biopik.
Barangkali, kamu juga penasaran apa saja jasa Nyai Ahmad Dahlan hingga dirinya diangkat menjadi salah satu dari pahlawan nasional perempuan di Indonesia.
Ingin tahu kisahnya? Simak informasi seputar profil dan biodata Nyai Ahmad Dahlan seperti dikutip dari Kompas.com berikut ini!
Baca Juga: Kisah Maria Walanda Maramis, Pahlawan Pejuang Hak Pilih bagi Perempuan
Profil singkat Nyai Ahmad Dahlan
Perempuan yang menjadi salah satu tokoh pergerakan emansipasi wanita ini memiliki nama asli Siti Walidah.
Siti Walidah adalah putri dari Kyai Haji Muhammad Fadli dari Kesultanan Yogyakarta yang lahir pada 3 Januari 1872.
Sebagai anak kyai, Siti Walidah tumbuh di lingkungan yang religius dan menempuh pendidikan yang islami.
Meski bersekolah di rumah, ia belajar banyak mengenai Islam, bahasa Arab, dan Al-Qur'an.
Memasuki usia matang, Siti Walidah menikah dengan Ahmad Dahlan yang kala itu sedang sibuk mengembangkan Muhammadiyah.
Siti Walidah pun mengikuti suaminya dalam perjalanan dakwah hingga kerap mendapatkan ancaman pembunuhan karena ajarannya dianggap radikal.