Gojek Berikan Beasiswa untuk Anak Mitra Driver Lewat Program Swadaya

By Arintha Widya, Rabu, 24 November 2021

Ilustrasi beasiswa Gojek untuk anak mitra driver lewat program swadaya.

Parapuan.co - Komitmen Gojek dalam membantu taraf hidup mitra dan keluarga terus ditunjukkan secara nyata melalui Program Gojek Swadaya.

Total penghematan dari seluruh mitra driver yang memanfaatkan Program Gojek Swadaya rata-rata mencapai Rp17 miliar setiap bulan.

Program Swadaya Gojek sendiri menawarkan berbagai produk untuk membantu penghematan biaya operasional mitra driver.

Ragam produk tersebut mulai dari paket telekomunikasi khusus hanya untuk mitra driver Gojek dan keringanan biaya perawatan kendaraan.

Tak cukup sampai di situ, Gojek Swadaya juga menghadirkan program beasiswa untuk anak-anak dari para mitra driver di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Gojek Buka Lowongan Kerja Startup UX Writer, Seperti Apa Kualifikasinya?

Gede Manggala selaku Head of Indonesia Region Gojek menjelaskan, "Program Gojek Swadaya yang hadir sejak 2016 bertujuan untuk membantu taraf hidup mitra dan keluarga."

"Konsistensi dan keseriusan ini kami lanjutkan dengan hadirnya Beasiswa Gojek yang sekarang sudah memasuki angkatan kedua," imbuh Gege seperti dalam siaran pers yang diterima PARAPUAN.

Program beasaiswa itu sendiri dihadirkan sebagai kesempatan gratis bagi anak mitra driver untuk menempuh pendidikan tinggi didukung oleh wadah pembelajaran serta pengembangan diri.

Dengan begitu, putra dan putri para mitra driver dapat menjadi talenta berkualitas yang bisa membanggakan dan membantu perekonomian keluarga.

Lebih lanjut, program Beasiswa Gojek kian melengkapi keringanan yang dihadirkan oleh program Gojek Swadaya.