Parapuan.co - Kawan Puan tentunya sudah tahu, kan, seberapa penting memiliki batasan sehat di tempat kerja?
Batasan sehat ini bisa membantu kamu memberikan kontrol terhadap hidup dan bagaimana kamu menghabiskan waktumu, baik itu di kehidupan pribadi maupun di tempat kerja.
Dengan adanya batasan, kamu bisa fokus pada hal-hal yang memang penting, sehingga bisa mencegah kamu terlibat dalam hal yang tidak penting.
Di tempat kerja, batasan-batasan ini tak hanya bisa membantu kamu agar terhindar dari konflik dengan rekan kerja, tetapi juga bisa meningkatkan produktivitas kerja kamu.
Tanpa adanya batasan ini, kamu akan rentan mengalami burnout, stres, dan merasa tidak puas dengan pekerjaan kamu.
Baca Juga: Karyawan Harus Tahu, Ini 5 Cara Membuat Batasan Sehat di Tempat Kerja
Maka dari itu, untuk mencegah terjadinya hal demikian, penting bagi karyawan untuk membuat batasan di tempat kerjanya.
Perlu Kawan Puan ketahui, terdapat beberapa jenis batasan yang bisa kamu terapkan di tempat kerja. Melansir Trello, yuk simak apa saja jenis-jenis batasan tersebut!
1. Batas fisik
Batas fisik merupakan yang paling dasar dan penting yang harus kamu bangun.
Ini berkaitan dengan tubuh, ruang, dan apa yang kamu butuhkan secara fisik serta ingin dihormati oleh rekan rekan.
Namun, perlu diketahui bahwa tidak semua pelanggaran batas fisik terjadi dalam hal agresi fisik, ya.