Parapuan.co - Dapur menjadi salah satu bagian penting di rumah Kawan Puan.
Banyak aktivitas yang sering Kawan Puan lakukan di dapur mulai dari memasak, menyiapkan makanan, membuang sampah, dan aktivitas lainnya.
Tak jarang jika dapur sering terlihat kotor dan terkesan berantakan.
Meski demikian, ada beberapa elemen penting untuk membuat dapur di rumah terlihat istimewa.
Salah satu caranya adalah dengan menjaga kebersihan dapur.
Ada berbagai manfaat jika kamu terbiasa rutin membersihkan dapur seperti terlihat bersih, rapi, serta terlihat menarik dan istimewa.
Selain menjaga kebersihan dapur, berikut 3 elemen penting untuk membuat dapur terlihat istimewa seperti yang dilansir dari iDea.
Baca Juga: Bosan dengan Dapur Modern? Yuk Coba Desain dengan Model Kuno yang Klasik!
1. Lantai dapur
Lantai menjadi elemen pertama yang dapat membuat dapur terlihat istimewa.
Kamu dapat memilih dapur dengan kesan mengkilap atau gloosy untuk menambah kesan mewah di dapur.
Setiap material lantai memiliki karakteristiknya masing-masing.