Parapuan.co - Liburan Natal dan tahun baru 2022 (Nataru) semakin dekat. Apakah kamu sudah menentukan mau jalan-jalan ke mana?
Salah satu rekomendasi wisata yang cocok dikunjungi saat libur Nataru adalah Kabupaten Gunungkidul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Tempat wisata di sini menyajikan panorama alam dan pemandangan yang bisa dilihat dari atas atau biasa disebut sebagai sky view.
Sky view di Gunungkidul akan membawamu pada pengalaman berwisata yang berbeda, termasuk atraksi yang disediakan pengelola tempat wisata.
Baca Juga: 3 Hidden Gem di Gunungkidul Yogyakarta, Cocok untuk Liburan Akhir Pekan!
Mengutip dari Kompas.com, berikut ini 4 rekomendasi wisata untuk liburan Nataru di Gunungkidul. Yuk, simak!
1. HeHa Ocean View
HeHa Ocean View adalah wisata kekinian yang berlokasi di Bolang, Girikarto, Panggang, Gunungkidul, Yogyakarta.
Letak HeHa Ocean View berada di tepi tebing dan menawarkan pemandangan laut selatan yang indah.
Fasilitas yang disediakan seperti angkringan, pijat refleksi, musala, toilet, taman, panggung musik, dan spot foto yang menarik.
HeHa Ocean View dibuka mulai hari Sabtu-Kamis, pukul 10.00-20.00 WIB. Sementara di hari Jumat pukul 13.00-20.00 WIB.