Parapuan.co - Konflik rumah tangga adalah hal yang pasti akan muncul saat Kawan Puan sudah menikah.
Konflik itu bisa jadi sepele, namun jika tidak segera diselesaikan bisa menyebabkan perpecahan dan perpisahan.
Jika tidak ada komitmen di antara Kawan Puan dan pasangan untuk segera menyelesaikan konflik dan mengembalikan keharmonisan rumah tangga, maka bisa jadi hubunganmu bakal buruk.
Oleh karenananya, Kawan Puan perlu mengingat lagi komitmen yang kamu ucapkan saat mengambil keputusan menjalani rumah tangga bersama pasangan.
Baca Juga: 7 Kebiasaan yang Menimbulkan Konflik Dalam Hubungan Percintaan
Di samping itu, Kawan Puan perlu mencari cara agar konflik rumah tangga bisa segera diselesaikan.
Salah satu caranya yakni dengan menerapkan metode 5-5-5 yang bisa menyelesaikan masalah rumah tangga dalam 15 menit.
Melansir dari laman NBC News, Pakar hubungan CrisMarie Campbell dan Susan Clarke mengungkapkan bahwa metode 5-5-5 ini begitu sederhana.
Pasalnya, ketika terjadi konflik maka pasangan akan mengambil 5 menit untuk berbicara sementara yang lain hanya mendengarkan.
Kemudian, keduanya menggunakan lima menit terakhir untuk membicarakannya.