Tampil di Hadapan Presiden Korea Selatan, Stray Kids Bikin Penggemar Bangga

By Alessandra Langit, Senin, 17 Januari 2022

Stray Kids tampil di Expo 2020 di Dubai

Parapuan.co - Kawan Puan, boyband Stray Kids baru-baru ini didapuk menjadi perwakilan Korea Selatan untuk tampil di Expo 2020 di Dubai.

Tak hanya sebagai perwakilan negaranya sendiri, Stray Kids juga harus tampil di hadapan petinggi global.

Untuk pertama kali, grup yang diketuai Bang Chan ini tampil di hadapan Presiden Korea Selatan, Moon Jae In.

Stray Kids tampil memukai dengan membawakan lagu terbaru mereka Thunderous yang sarat budaya Korea Selatan.

Lagu tersebut mereka ciptakan berdasarkan legenda petir yang sering diceritakan oleh masyarakat Korea Selatan zaman dahulu.

Melansir Koreaboo, Stray Kids memproduksi ulang aransemen lagu Thunderous demi penampilan mereka di Dubai Expo 2020 ini.

Para anggota grup memasukkan unsur instrumen tradisional yang dipadukan dengan elemen hip-hop.

Lagu Thunderous seketika menjadi kolaborasi musik tradisional Korea Selatan dengan musik Kpop yang penuh semangat.

Grup beranggotakan delapan orang ini juga tampil dengan menggunakan Hanbok, pakaian tradisional Korea Selatan.

Baca Juga: Gambarkan Kisah Anti-Hero, Stray Kids Ungkap Makna dari Konsep Comeback Terbarunya