Parapuan.co - Belum lama ini, pemain sinetron Aliando Syarief mengungkapkan bahwa ia mengalami gangguan mental obsessive compulsive disorder (OCD) ekstrem.
Aliando telah berjuang melawan penyakitnya selama dua tahun.
Hal itu diungkapkannya dalam siaran langsung Instagram pada Kamis (27/1/2022).
"Gue didiagnosis kena OCD, obsessive compulsive disorder yang cukup menganggu. Gue mau gerak kemarin enggak bisa, separah itu untuk sekali melangkah," kata Aliando dalam live Instagram, seperti dilansir dari Kompas.com.
"Ini ekstrem OCD. Kalau OCD yang normal yang gue tahu, misal lihat buku enggak rapi, enggak enak ditutup lagi, itu yang normal, ini tuh bukan itu aja," lanjut aktor berusia 25 tahun itu.
Pemain Ganteng-Ganteng Serigala itu kemudian menceritakan kondisi yang dia alami.
"Ini cukup ekstrem, harus berantakan. Tapi berantakannya itu tertata," ujar Aliando.
"Misalkan mau buang sampah enggak bisa, kayak langsung ada delusi, bukan imajinasi lagi, udah delusi, mau enggak mau harus taruh di ranah gue yang terdekat," ucapnya.
Bukan itu saja, Aliando juga memberikan contoh lainnya dari OCD ekstrem yang dialami.
Baca Juga: Ibunda Aliando Syarief Bangga Sang Putra Berani Ungkap Masalah Kesehatan Mentalnya