Momen Valentine, Bagaimana Manfaat Pelukan untuk Kesehatan Mental?

By Ericha Fernanda, Minggu, 13 Februari 2022

Manfaat pelukan untuk kesehatan mental

Parapuan.co - Hari Valentine 14 Februari sering kali dijadikan momen kasih sayang atau mengungkapkan cinta.

Cara mengungkapkan cinta setiap orang berbeda, salah satunya dengan bahasa cinta sentuhan fisik (physical touch).

Seseorang dengan bahasa cinta ini merasa dihargai saat ada tanda-tanda fisik, seperti pelukan, ciuman, atau berpegangan tangan.

"Sentuhan fisik dapat mempunyai efek-efek positif pada kesehatan mental," ujar Irma Afriyanti Bakhtiary, M. Psi., Psikolog Klinis di PION Clinician saat dihubungi PARAPUAN, Sabtu (12/2/2022).

Irma menuturkan, manfaat sentuhan termasuk meningkatkan perasaan aman, meredakan stres, dan meningkatkan hormon bahagia (oksitosin, dopamin, dan serotonin).

"Tentu ketika melakukan sentuhan fisik, baik anak maupun pasangan, dilakukan dengan baik, tanpa paksaan, dan kedua belah pihak merasa aman dan nyaman," imbuhnya.

Makna Pelukan

Pelukan termasuk dalam bahasa cinta sentuhan fisik, yang menunjukkan kehangatan dan intimasi sebuah hubungan.

"Pelukan sendiri merupakan gestur yang kita berikan kepada seseorang sebagai tanda kedekatan atau salam," kata Irma.

Baca Juga: Mengenal Physical Touch, Bahasa Cinta Melalui Sentuhan Fisik