Berikut Ini Alasan Pentingnya Memiliki Waktu untuk Diri Sendiri

By Anna Maria Anggita, Sabtu, 19 Februari 2022

Menikmati waktu untuk diri sendiri

Parapuan.co - Orang cenderung menjadi makhluk sosial dan adanya hubungan sosial sangat penting untuk kesejahteraan emosional dan fisik.

Namun demikian, seseorang itu juga membutuhkan waktu untuk diri sendiri.

Pasalnya, waktu untuk diri sendiri ini berperan penting untuk kesehatan mental.

Di mana memiliki waktu untuk diri sendiri memberi seseorang kesempatan untuk melepaskan diri dari tekanan sosial dan memanfaatkan pikiran, perasaan, dan pengalaman sendiri.

Memangnya apa saja manfaat waktu untuk diri sendiri?

Dilansir dari Very Well Mind, berikut ini keuntungan memiliki waktu untuk diri sendiri, simak ya!

1. Eksplorasi diri

Memiliki waktu untuk diri sendiri itu membuatmu memiliki kesempatan dan kebebasan untuk mengeksplor dirimu dengan fokus tanpa adanya gangguan dari pihak luar.

Memberi diri waktu sendiri berarti kondisi ini dapat membuatmu menjelajahi hal-hal lain yang ingin kamu ketahui.

Baca Juga: 4 Kondisi Medis yang Dianggap Mistis, Salah Satunya Sleep Paralysis