Tips Mengatasi Depresi Tanpa Obat, Bagaimana Caranya? Yuk Simak

By Anna Maria Anggita, Minggu, 20 Februari 2022

Tips mengatasi depresi tanpa obat

Parapuan.co - Individu yang hidup dengan depresi membutuhkan obat resep untuk menyelamatkan jiwa.

Obat tersebut dikenal dengan nama Antidepresan yang paling sering diresepkan untuk orang yang memiliki depresi.

Namun obat antidepresan tersebut harganya mahal, sehingga tidak semua orang sanggup membelinya.

Di sisi lain, gejala depresi sebenarnya bisa dikelola dengan tidak melibatkan obat resep.

Pasalnya ada pengelolaan depresi secara alami tanpa obat atau melengkapi antidepresan.

Mengutip dari Very Well Mind, berikut ini tips mengatasi depresi yang dilakukan secara alami alias tanpa obat, simak ya!

1. Lebih banyak tidur

Untuk mendukung kesejahteraan secara emosional, orang dengan depresi harus mendapatkan kualitas tidur yang baik.

Ini berarti pengidap depresi harus menjaga waktu tidur dan waktu bangun yang konsisten.

Baca Juga: Berikut Ini Alasan Pentingnya Memiliki Waktu untuk Diri Sendiri