Aman Bagi si Kecil, Berikut Ini 5 Manfaat Berenang untuk Bayi

By Anna Maria Anggita, Minggu, 27 Februari 2022

Manfaat berenang untuk bayi

Parapuan.co - Berenang bukan hanya untuk anak-anak atau pun orang dewasa lho, Kawan Puan, sebab bayi juga bisa diajak berenang.

Belum lagi, ternyata berenang bagi bayi itu sangat bermanfaat dalam tumbuh dan kembang si Kecil lho.

Namun perlu diperhatikan bahwa dokter biasanya menyarankan agar orang tua menjauhkan bayi mereka dari kolam atau danau yang mengandung klorin sampai mereka berusia sekitar enam bulan.

Jadi pastikan kolam renang untuk bayimu nanti bebas dari zat kimia ya, Kawan Puan.

Lantas, apa saja manfaat berenang bagi bayi?

Berikut ini manfaat renang bagi bayi yang telah PARAPUAN rangkum dari Healthline, simak ya!

1. Meningkatkan fungsi kognitif

Gerakan pola silang bilateral, yang menggunakan kedua sisi tubuh untuk melakukan suatu tindakan, membantu pertumbuhan otak bayi.

Gerakan pola silang membangun neuron di seluruh otak, tetapi terutama di corpus callosum.

Baca Juga: 6 Tips Belajar Taekwondo untuk Pemula Dewasa, Temui Dokter Dulu