Bank BNI Buka 2 Lowongan Kerja BUMN untuk Lulusan SMA, Cek Detailnya

By Dian Fitriani N, Jumat, 4 Maret 2022

Lowongan kerja BUMN di Bank BNI untuk lulusan SMA sampai S1.

Parapuan.co - Bank BNI baru saja membuka dua lowongan kerja BUMN untuk lulusan SMA, lho.

Tak hanya itu, posisi ini terbuka untuk minimal pendidikan SMA/SMK hingga S1.

Seperti terangkum dalam laman Instagram resmi BNI Human Management Kantor Wilayah 12, nantinya kamu akan ditempatkan dalam Program Magang Bina BNI, untuk jabatan Teller dan Asisten administrasi.

Sebagai informasi, BNI merupakan salah satu unit Badan Usaha Milik Negara (BUMN) pertama yang menjadi kongsi publik usai mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya pada 1996 silam.

Perusahaan pelat merah ini telah berdiri sejak tahun 1946 serta menyediakan layanan penyimpanan uang maupun fasilitas pinjaman mulai dari segmen korporasi, menengah maupun kecil.

Hingga kini, BNI tercatat sebagai bank nasional terbesar keempat di Indonesia, terhitung dari total aset, kredit sampai total dana.

Jika terpilih mengisi lowongan kerja BUMN ini, kamu akan ditempatkan di BNI Kantor Wilayah 12, yakni Daan Mogot, Harmoni, Jakarta Kota, Pecenongan, Roa Malaka serta Tanjung Priok.

Penasaran apa saja kualifikasinya?

Ini dia detail kesempatan kerja BUMN di bank BNI, yuk simak!

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN di PT Len Industri untuk S1 Hukum, Cek Persyaratannya

Sebelum melamar lowongan kerja BUMN di bank BNI, hal pertama yang harus kamu ketahui ialah persyaratan agar peluang kamu jauh lebih besar.