7 Tips Hemat Uang Belanja Menurut Ahli, Salah Satunya Rencanakan Menu

By Dian Fitriani N, Minggu, 6 Maret 2022

Tips hemat uang belanja menurut ahli.

Parapuan.co - Setiap orang tentu ingin mengatur keuangan dengan baik, tak terkecuali perempuan yang kerap disebut sebagai menteri keuangan dalam rumah tangga.

Salah satu yang perlu diperhatikan ialah saat kamu belanja bulanan di awal bulan. Nah, kamu bisa menerapkan sederet tips hemat dari ahli agar cukup sampai gajian lagi.

Cara ini cukup efektif untuk meminimalisir lapar mata ketika belanja bulanan di pasar swalayan, atau bahkan saat belanja online.

Betapa tidak, sederet cara tersebut bisa membantu kamu untuk fokus saat berbelanja sehingga pengeluaran kamu tidak membengkak dan keuangan pun tak minus.

Nah, melansir NOVAPARAPUAN telah merangkum 7 tips hemat uang belanja saat belanja bulanan di awal bulan. Yuk, simak apa saja!

1. Catat daftar belanja

Penting untuk mencatat barang apa saja yang akan kamu beli serta mengetahui skala prioritas saat hendak berbelanja ke supermarket.

"Agar lebih maksimal, kamu juga disarankan membuat rencana menu makanan hingga berapa orang yang memakannya," tutur Bola Sokunbi, CEO Clever Girl Finance.

Tips ekonomis pertama ini untuk menentukan apakah kita bisa membeli barang dalam jumlah besar atau tidak dan mengetahui pola belanja.

Baca Juga: Agar Punya Sisa Tabungan, Ikuti 5 Tips Hemat Uang Bulanan Ini