Viral Anak Berberat Badan 115 Kilogram, Ini Tips Mencegah Obesitas dari Rumah

By Anna Maria Anggita, Minggu, 13 Maret 2022

mencegah obesitas pada anak

Parapuan.co - Bocah berinisial RAP asal Bekasi belakangan viral pasalnya di usianya yang baru 11 tahun, ia memiliki berat badan 115 kilogram.

Tak dipungkiri bahwa apa yang dialami oleh RAP ini adalah suatu kondisi obesitas yang mengancam kesehatan anak.

Belajar dari kasus RAP, alangkah baiknya para orang tua melakukan pencegahan supaya buah hati tidak mengalami obesitas.

Mengutip dari CDC, berikut ini lima tips mencegah obesitas dari rumah, catat ya!

1. Pola makan sehat

Menganut pola makan yang sehat dapat membantu anak-anak mendapatkan nutrisi yang mereka butuhkan untuk pertumbuhan dan perkembangan yang sehat.

Diet sehat itu kaya akan buah-buahan, sayuran, biji-bijian, protein tanpa lemak, dan produk susu rendah lemak atau bebas lemak.

Sayangnya, tak dipungkiri banyak orang yang kekurangan buah dan sayuran di tiap harinya.

Demi menghindari obesitas, maka bantu anak-anak dengan mengisi setengah dari piring mereka dengan buah-buahan dan sayuran untuk kesehatan yang optimal.

Baca Juga: Bocah 11 Tahun Asal Bekasi Capai Berat 115 Kg, Ini Penyebab Obesitas pada Anak