Ini Risiko yang Terjadi jika Tanaman Mendapatkan Pemupukan Berlebih

By Saras Bening Sumunar, Senin, 14 Maret 2022

Tanda tanaman terlalu banyak pupuk

Parapuan.co - Memberikan pupuk pada tanaman menjadi hal yang tidak boleh dilewatkan.

Bagaimana tidak, pupuk berguna untuk mempercepat pertumbuhan tanaman Kawan Puan.

Tidak hanya itu, pupuk juga efektif untuk meningkatkan kesuburan tanaman dan mempercepat hasil produksi, lho.

Melihat manfaatnya yang luar biasanya, sebagian orang justru berlebihan ketika memberikan pupuk pada tanaman.

Hal ini terjadi lantaran boleh jadi kamu menilai semakin banyak pupuk yang diberikan, maka akan semakin subur tanaman.

Nyatanya menurut laman Gardening Know Howterlalu banyak memberikan pupuk pada tanaman dapat mendatangkan dampak buruk.

Risiko Terlalu Banyak Memberikan Pupuk

Terlalu banyak memberikan pupuk pada tanaman ternyata dapat merusaknya.

Bukan menyuburkan dan mempercepat pertumbuhan, penggunaan pupuk yang terlalu banyak ternyata dapat menurunkan pertumbuhan dan melemahkan tanaman.

 Baca Juga: Jamur dan Hal Lain yang Menyebabkan Aglonema Mengalami Busuk Akar