Mengenal Istilah Kecemburuan Retroaktif dan Cara Mengatasinya

By Saras Bening Sumunar, Sabtu, 26 Maret 2022

Mengenal kecemburuan retrokatif dan mengatasinya

Parapuan.co - Kawan Puan, baru-baru ini kita sering mendengar istilah kecemburuan retroaktif.

Bagi yang masih asing, kecemburuan retroaktif merupakan istilah yang merujuk pada rasa cemburu terhadap mantan atau kehidupan asmara pasangan di masa lalu.

Kecemburuan ini sebenarnya umum dialami oleh semua orang, namun jika dibiarkan ini hanya akan menjadi obsesi dan memicu konflik.

Penting bagi Kawan Puan untuk membatasi diri dari rasa ingin tahu akan masa lalu pasangan, terutama terkait hubungan asmaranya.

Menurut laman PinkVillabegini cara mengendalikan kecemburuan retroaktif pada pasangan. Yuk, simak!

1. Terima dan validasi perasaan

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah menerima perasaan cemburumu.

Sadari, terima, dan akui bahwa kamu tengah merasakan cemburu pada kehidupan masa lalu pasangan.

Kalau kamu merasa sangat gelisah, bahkan khawatir ketika bersama dengan pasangan, bisa jadi itulah tanda kamu tengah merasakan kecemburuan.

Baca Juga: 3 Cara Mempertahankan Hubungan Asmara Meski Sering Bertengkar